Resep Membuat Onde-onde atau Resep klepon

resep klepon

Jadi Ingat waktu bulan puasa di RIAU, saya sering memasak Pabukoan, Mulai dari SERABI, LOPIS, ONDE-ONDE atau KLEPON, Cendol Delima, Cendol Warna Hijau (Nggak Ingat Nama indonesianya), Kuah Serabi dan Kuah Cendol Delima, Kuah Pecal dan Aneka Campurannya. Kali ini saya akan membuka rahasia resep dapur Pabukoan yaitu “Cara Membuat Onde-Onde”.
Tau tidak Kenapa Onde2 sangat terkenal? kalau IBu saya Bersejarah katanya, suatu hari ada seorang Bule Belanja makanan waktu bulan Puasa, Dia Melihat salah satu Kue yang Agak Aneh Warna Hijau, kemudian Beliau membelinya dan Mencoba salah satunya, Dia Terheran2 ketika di makan, ternyata ada Gulo Saka di dalamnya yang terasa sangat Manis dan menyatu rasanya dengan kulit pembungkus. AKhirnya Orang Bule Itu mencoba untuk Berpikir Keras Gimana Cara Membuatnya Supaya GULO Sakanya Bisa Masuk Kedalam Onde2 Tersebut, Akhirnya Beliau Menyerah…dan Akhirnya di bawa ke rumah untuk melihat Bagaimana cara Membuat Onde-Onde Tersebut. Ya…seperti Andalah Orangnya…Xixixixixii (Bercanda Bos…Itu Hanya Kata Pengantar dari cara Memasak Onde2). Lansung saja.

Bahan-Bahan
* 1 Bungkus Tepung Ketan
* Pewarna Pandan/ Daun Pandan
* SAKA GULO TABU (saya Tidak tahu apa Bahasa Indonesia Saka)
* Kelapa Yang sudah di Kukur kemudian dikukus
* 1 sdt garam/ Secukupnya
* Periuk
* Kompor
* Tenong (Bahasa Indonesianya Apa Ya???)

Read More

Cara memasak

  1. Jika Memakai daun Pandan sebaiknya di Tumbuk dulu Hingga Halus, kemudian larutkan dengan air.
  2. Kalau Pakai pewarna tinggal campurkan saja beberapa cc pewarna pandan ke AIR putih.
  3. Jika Warna Pandan sudah Siap, masukkan Tepung Ketan+ Garam Secukupnya.
  4. Kemudian Masukkan Air Pandan sedikit demi sedikit sambil di aduk dengan tangan.
  5. Bentuklah Bola-bola Kecil, Isikan GULO saka.
  6. Setelah Itu Hangatkan AIR di campur dengan AIR Pandan tadi sampai Mendidih.
  7. Jika Sudah Mendidih Masukkan Lah Bola2 Anda tadi ke Air Yang mendidih, Eh Maksudnya Bola2 Yang sudah di Bulatkan tadi.
  8. Untuk Menandakan sudah Masak atau belum, Bagi yang belum masak Bola2nya akan tenggelam sedangkan bagi yang sudah masak bola2 nya akan terapung.
  9. Jika bola2 yang sudah terapung itu sudah diangkat langsung saja masukkan kedalam Kelapa Kukur yang sudah dikukus tadi.
  10. Silahkan di Hidangkan.

Pengalaman waktu di Kost, Pernah saya Memasaknya Menggunakan Tepung Beras (LUPA PAKAI TEPUNG APA), Efeknya ternyata Onde2 saya seperti batu, kalau di Lempar ke Manusia Mungkin manusianya bisa Modar…:D

Demiakian RESEP DAPUR Saya, Nantikan RESEP yang Lainnya…(Kalau saya Sempat membuat Tulisannya).

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

4 comments

  1. ass. ww. salam persahabatan dari tanah kalimantan. selamat hari raya idul fitri. senang bisa membaca situs anda yg luar biasa ini. semoga dapat terus berkarya…

    saya ingin tanya mengenai blog anda di adriyanto.blogspot.com yg menurut tulisan disitu akan “dibumihanguskan” 🙂 kebetulan dari dulu saya ingin memiliki nama subdomain di blogspot itu krn sesuai dengan nama saya. jika berkenan, sudilah kiranya diberikan saja kepada saya, saat ini saya menggunakan alamat madriyanto.blogspot.com. akan lebih afdhol apabila saya bisa dapat yg adriyanto.blogspot.com

    trm ksh banyak, mohon maaf bila mengganggu 🙂

    1. Onde2 Yang Meletus Karena Memasaknya Terlalu Lama, Onde2 Yang sudah Layak diangkat adalah saat Onde2 Tersebut Sudah terapung waktu direbus… Kalau terlalu Lama…Bisa Meledak Mas…:D